Alumni Shell Livewire Solutions Indonesia Masuk dalam Top Ten Innovator dunia
Kawan Muda. sebuah prestasi mengagumkan telah ditoreh oleh para alumni Shell LiveWIRE Energy Solutions Indonesia. Dalam ajang kompetisi Top Ten Innovators yang diadakan oleh Shell LiveWIRE bekerjasama dengan Shell Global Commercial, Jember Futura Energi berhasil meraih gelar juara pertama sementara Resikel Global Polimer (salah satu pemenang Shell LiveWIRE Energy Solutions Indonesia 2019) menjadi runner up, dalam kategori Energy and Mobility.
Kita patut berbangga Kawan Muda, karena dalam ajang kompetisi ini, Indonesia bersama Mesir dan Inggris adalah tiga negara yang mendominasi pemenang-pemenang di kategori utama. 98 aplikasi dari 19 negara bersaing dalam ajang kompetisi ini, dan 21 finalisnya dipilih melalui voting yang menyedot sebanyak 18.000 vote dari 144 negara.1
Kompetisi global Top Ten Innovators adalah bagian dari program Shell LiveWire yang mengapresiasi usaha atau bisnis di bidang pengolahan atau pemanfaatan energi terbarukan. Melalui kompetisi global ini, wirausaha-wirausaha dapat memperkenalkan inovasi-inovasi brilian mereka dalam kancah dunia sehingga dapat menginspirasi inovator-inovator lainnya agar dapat terus menggali ide kreatif dalam pengolahan dan pemanfaatan energi terbarukan.
Huibert Vigeveno, Shell Global Executive Vice President menyatakan ia sangat terinspirasi melihat semangat dan kreativitas para wirausaha dari berbagai belahan dunia dalam usaha untuk meminimalisasi limbah melalui pengolahan energi baru.2
Dalam kategori Energy dan Mobility, Jember Futura Energi sebagai pemenang pertama memenangkan hadiah sebesar USD 20.000 sementara Resikel Global Polimer sebagai Runner-Up memenangkan hadiah sebesar USD 10.000 untuk mengembangkan bisnis mereka. Selain itu para Top 10 Innovator ini akan menerima beberapa keuntungan lainnya seperti dukungan mentoring oleh ahli-ahli Shell kesempatan untuk mengembangkan market.
Panel Juri Top Ten Innovators 2019 meliputi: Patrick Carré (Vice President Global Key Accounts & Global Business), Jeff Wee (Pemenang Top Ten Innovators 2018 dan Founder WormingUp), Maarten van Dijk (Managing Director SkyNRG), Susan Preston (Managing Partner SeaChange Fund), dan Wijnand de Wit (Dalberg).
1 Sumber: https://www.livewire.shell/top-ten-innovators/news/meet-the-top-ten-innovators.html
2 Sumber: https://www.livewire.shell/top-ten-innovators/news/meet-the-top-ten-innovators.html